Sumber gambar: pexels.com Jurusan Ilmu Perpustakaan adalah jurusan yang mempelajari cara mengumpulkan, menganalisis, mengolah, mengelola, da...
Jurusan Ilmu Perpustakaan adalah jurusan yang mempelajari cara mengumpulkan, menganalisis, mengolah, mengelola, dan mengkomunikasikan informasi dari berbagai media, seperti dokumen, buku, ataupun digital.
Setelah lulus biasanya para lulusan Jurusan Ilmu Perpustakaan ini akan mempunyai peranan untuk mengumpulkan informasi yang kemudian dianalisis dengan tujuan untuk mengetahui asal usul dari informasi tersebut. Selain itu, mereka juga mengidentifikasi kata kunci, bahkan sampai mencari kemungkinan adanya plagiarisme.
Dalam jurusan ini mahasiswa nantinya akan mempelajari teknologi informasi, administrasi, manajemen, hubungan masyarakat, psikologi dan masih banyak mata kuliah yang menarik dan juga relevan dengan Ilmu Perpustakaan. Mahasiswa Jurusan Ilmu Perpustakaan harus mempelajari materi-materi tersebut dikarenakan saat lulus nanti mereka dituntut untuk memiliki kemampuan mengalokasikan informasi dan mengkomunikasikannya kepada orang yang membutuhkan.
Prospek kerja dari seorang yang lulus dari Ilmu Perpustakaan juga sangat beragam, tidak hanya menjadi pustakawan saja. Setiap perusahaan atau lembaga sekalipun memerlukan SDM (Sumber Daya Manusia) yang bisa mengolah ataupun menganalisis informasi, maka mahasiswa lulusan Ilmu Perpustakaan bisa menjadi garda terdepan untuk mengerjakan tugas tersebut.
Berikut ada list beberapa profesi yang bisa dilakukan oleh lulusan Ilmu Perpustakaan;
Pegawai Negeri Sipil (PNS)
Pustakawan
Peneliti
Arsiparis
Kurator
Staf Administrasi
Tata Usaha
Akademisi
Data Scientist
dan masih banyak lagi
Jadi, jangan berpikir lagi kalau lulusan dari Ilmu Perpustakaan nantinya hanya “mengurus perpustakaan”, mengurus perpustakaan pun juga perlu skill yang hebat loh.
Di Indonesia sendiri sudah banyak universitas yang menyediakan jurusan atau studi Ilmu Perpustakaan, diantaranya:
Universitas Indonesia (UI)
Universitas Diponegoro (UNDIP)
Universitas Padjadjaran (UNPAD)
Universitas Airlangga (Unair)
Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
Universitas Brawijaya
dan masih banyak lagi
Itulah sekilas mengenai Jurusan Ilmu Perpustakaan yang sekiranya harus kamu ketahui. Dengan prospek kerja yang bagus dan menarik seharusnya Jurusan Ilmu Perpustakaan tidak dipandang sebelah mata lagi. Apakah kamu ada yang tertarik dengan Ilmu Perpustakaan?
Referensi:
Tri Janarti. 2021. Segala Hal Tentang Jurusan Ilmu Perpustakaan, Jangan Salah Kaprah Lagi!. (Daring) melalui tautan https://www.brainacademy.id/blog/jurusan-ilmu-perpustakaan