Page Nav

HIDE

Ads Place

Penulis Kontroversial Salman Rushdie Ditikam Berulang Kali di New York

    Penulis Kontroversial Salman Rushdie Ditikam Berulang Kali di New York Tekini.co.id- Penulis kontroversial Äyat-Ayat Setan" atau ...

 

 Penulis Kontroversial Salman Rushdie Ditikam Berulang Kali di New York

Tekini.co.id- Penulis kontroversial Äyat-Ayat Setan" atau "The Satanic Verse", Salman Rushdie baru saja mengalami kejadian menyeramkan di mana ia ditikam dan terancam akan kehilangan salah satu matanya.


Saat itu Salman Rushdie sedang menghadiri acara sastra di negara bagian New York, Amerika Serikat pada Jumat (12/08) seperti dilansir pada Kompas pada Sabtu (13/08/2022).


Usai insiden penikaman oleh seseorang, ia segera diterbangkan ke rumah sakit untuk menjalani operasi darurat dan kondisi terkini yang di dapat sekarang ia memakai ventilator atau alat bantu pernapasan.



Kemungkinan besar Salman akan kehilangan satu matanya; saraf di lengannya terputus, dan hatinya tertusuk dan rusak," ucap agennya, Andrew Wylie dikutip dari kantor berita AFP, kemudian menambahkan bahwa Rushdie saat ini tidak dapat berbicara.


Diketahui tersangka aksi brutal itu adalah Hadi Matar (24), asal Fairfield, New Jersey yang telah ditahan pihak kepolisian. Sampai saat ini belum diketahui motif dari aksi itu.


Salman Rushdie adalah seorang novelis yang terpuji dari karya buku yang berjudul "Midnight's Children" (1981) dan berhasil meraih Booker Prize bergengsi di Inggris untuk pembingkaiannya mengenai India pascakemerdekaan.


Tetapi karyanya yang berjudul "The Satanic Verse" (1998) menimbulkan kontroversi akibat novel tersebut dinilai sebagian umat Islam dianggap tidak menghormati Nabi Muhammad SAW. Hingga membuat Ayatollah Ruhollah Khomeini, seorang pemimpin revolusioner Iran menyerukan peembunuhan karena dianggap menistakan agama Islam.


Keterangan lebih lanjut, polisi menyampailkan bahwa Salman Rushdie ditikam pada bagian leher serta perut. Beberapa orang dengan segera ke panggung dan meringkus tersangka ke lantai sebelum datangnya polisi.


Selain Salman, pewawancara di atas panggung, Ralph Henry Reese (73) turut mengalami luka di muka tetapi sudah dipulangkan dari rumah sakit.




( Gambar: Reuters )




Tags: ayat-ayat setan salman rushdie, salman rusdhie ayat-ayat setan pdf, salman rushdie sekarang

Latest Articles